Wih Ni Kulus mempunyai daya tarik tersendiri yang dapat menarik perhatian himpunan universitasmalikussaleh

Minikulus atau yang disebut Wih Ni Kulus oleh warga setempat adalah aliran sungai bersih dan indah yang terletak di Kabupaten Bener Meriah. Untuk alamat detilnya adalah berada pada Jalan Raya Bireun – Takengon, Alur Cincin, Pintu Ritme Gayo, Kabupaten Bener Meriah.

Jika berjalan dari kota Lhokseumawe, sungai elok ini akan didapatkan setelah 2,5 jam perjalanan dan 1,5 jam perjalanan apabila dari Kabupaten Bireun. Akses ke tempat ini tidaklah sulit, teman-teman dapat mengaksesnya melalui sepeda motor atau pun mobil, jalan yang dilalui pun tergolong lancar dan bagus, hanya terdapat beberapa perbaikan jalan saja.

Ketika sampai di tempat, kita akan disuguhi pemandangan yang indah dan udara yang sejuk. Deru arus yang terdengar, akan membuat kita semakin tidak sabar untuk segera meluncur menikmati segarnya Minikulus ini. Arus air yang tidak terlalu deras, kedalaman air yang aman bagi anak-anak, bebatuan yang cocok dijadikan spot foto, dan masih banyaknya pohon-pohon yang rindang, menjadikan tempat ini sangat ramah bagi wisatawan yang datang. Tidak hanya itu, di tepi sungai juga terdapat perbukitan kecil dengan pepohonan rimbun yang cocok untuk dijadikan ajang mengabdikan foto. Bahkan sesekali kita juga bisa melihat monyet yang bergantungan, wah sungguh luar biasa ya!

Minikulus ini juga menjadi tempat pilihan dari berbagai himpunan untuk melakukan kegiatan nya diminikulus ini. yang menjadi tempat strategis menjadi tempat untuk mengabadikan momen.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours